Hukum dan Kriminal

Warga Temukan Mayat Pria Tanpa Identitas di Hutan Desa Marmoyo Jombang

Jombang, GelarFakta – Warga Dusun Randualas, Desa Marmoyo, Kecamatan Kabuh, Jombang, digemparkan oleh penemuan jasad pria tanpa identitas di kawasan hutan pada Minggu (19/1/2025).

Lokasi penemuan berada sekitar 1 kilometer dari jalan raya desa setempat, tepatnya di petak 102 L RPH Tanjung BKPH Ploso Timur milik Perhutani.

Kapolsek Kabuh, AKP Tomi Hermanto, mengatakan pihaknya menerima laporan dari warga sekitar pukul 10.30 WIB.

“Begitu menerima laporan, kami segera menerjunkan tim ke lokasi untuk melakukan evakuasi. Saat ditemukan, posisi jasad masih utuh dan belum ada warga yang menyentuhnya,” ujar AKP Tomi, Minggu siang.

Jasad ditemukan dalam kondisi telungkup oleh seorang warga yang tengah mencari jamur di hutan.

Korban mengenakan celana pendek dan kaos hitam. Usia korban diperkirakan sekitar 25–27 tahun.

“Identitas korban belum diketahui karena wajahnya bercampur tanah dan tertutup semak,” jelas Tomi.

Polisi belum dapat memastikan ada tidaknya luka pada tubuh korban atau ciri khusus lainnya.

“Untuk mengetahui penyebab kematian, jasad sudah dibawa ke rumah sakit guna dilakukan visum. Di sekitar lokasi ditemukan cairan berwarna gelap yang belum dapat dipastikan apakah itu darah atau bukan,” tambahnya.

Saat ini, kasus masih dalam penyelidikan. Polisi berupaya mengungkap identitas dan penyebab kematian korban.

“Kami meminta bantuan masyarakat untuk melaporkan informasi apa pun yang dapat membantu proses identifikasi,” pungkas AKP Tomi.(jb1/pty/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button