Pasangan Vinanda – Gus Qowim Gelar Konvoi dan Ajak Warga Kediri Wujudkan Kota MAPAN
Kediri, GelarFakta – Usai menghadiri Deklarasi Kampanye Damai, pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri nomor urut 1, Vinanda Prameswati dan KH Qowimuddin Thoha (Gus Qowim), menggelar konvoi bersama ribuan pendukungnya pada Selasa (24/9).
Konvoi ini diadakan sebagai bentuk semangat dalam menghadapi Pilkada 27 November 2024, sekaligus ajang untuk menyapa warga Kota Kediri.
Arak-arakan dimulai dari Bundaran Sekartaji Kediri, tempat ribuan simpatisan berkumpul.
Massa pendukung berasal dari berbagai elemen, termasuk tujuh partai politik pengusung Vinanda – Gus Qowim, pelaku seni tradisional seperti jaranan dan reog, teatrikal tokoh pewayangan, musik jalanan, hingga relawan Bolone Vinanda.
Tak ketinggalan, 21 anggota DPRD Kota Kediri dari partai pengusung turut hadir dalam rombongan tersebut.
Vinanda dan Gus Qowim, yang menaiki mobil jeep berwarna kuning, menyapa masyarakat sepanjang rute konvoi.
Vinanda, yang mengenakan dress code putih dengan setelan hitam dan hijab, serta Gus Qowim dengan peci hitam, melambai dan memperlihatkan telunjuk sebagai tanda nomor urut 1 sambil melempar senyuman kepada warga.
Rute pawai melintasi berbagai jalan protokol di tiga wilayah kecamatan di Kota Kediri, seperti Jl. Veteran, Jl. Dr. Saharjo, Jl. Semeru, hingga Jl. Urip Sumoharjo.
Konvoi berakhir di Posko Rumah Aspirasi Bolone Vinanda yang terletak di Jl. Hayam Wuruk No. 26.
Sepanjang jalan, rombongan arak-arakan menarik perhatian masyarakat karena mobil pawai dilengkapi dengan sound system, bendera partai politik, dan gambar Vinanda – Gus Qowim.
“Saya sangat mengapresiasi kehadiran seluruh pendukung setia saya dan Gus Qowim, serta masyarakat yang ingin bersama-sama mewujudkan visi misi perubahan untuk kota kita tercinta ini. Mari kita bersatu untuk membangun Kota Kediri yang lebih MAPAN: Maju, Agamis, Produktif, Aman, dan Ngangeni,” ujar Vinanda Prameswati di sela konvoi.
Vinanda juga menegaskan bahwa perubahan positif yang diinginkan warga harus dicapai dengan kerja sama dan kekompakan.
“Ke depan tentu akan banyak tantangan yang harus kita hadapi. Maka, mari kita bergandengan tangan dan solid untuk bersama-sama memenangkan Vinanda – Gus Qowim,” ajaknya.
Selain konvoi, pasangan Vinanda – Gus Qowim juga berkomitmen, bersama pasangan calon lain, Ferry Silviana Feronica dan Regina Nadya Suwono, untuk mewujudkan Pilkada 2024 yang damai, lancar, serta sesuai dengan prinsip langsung, umum, bebas rahasia, jujur, dan adil (LUBER dan JURDIL).
Dengan mengusung semangat perubahan menuju Kediri yang lebih baik, Vinanda dan Gus Qowim berharap dapat membawa Kota Kediri menjadi kota yang maju dan sejahtera.(*/pty/kur)