Bawaslu Kota Kediri Gelar Jalan Sehat untuk Pengawasan Pemilihan Serentak 2024
Kediri, GelarFakta – Dalam rangka memperkuat pengawasan Pemilihan Serentak 2024, Bawaslu Kota Kediri meluncurkan kegiatan bertajuk “Pengawasan Pemilihan Kepala Daerah 2024” melalui acara Jalan Sehat pada Sabtu (7/9), di Taman Wisata Tirtoyoso, Kediri.
Acara ini berlangsung dari pukul 07.00 WIB dengan diikuti oleh berbagai elemen masyarakat dan aparatur pengawas pemilu.
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) dan Pengawas Pemilu Lapangan (PPL) se-Kota Kediri, bersama aparat keamanan seperti Kapolsek, anggota Forkopimda, serta pejabat terkait lainnya.
Kehadiran masyarakat yang antusias juga menunjukkan dukungan penuh terhadap upaya pengawasan pemilu yang adil dan transparan.
Ketua Bawaslu Kota Kediri, Yudi Agung Nugraha, SH, menyampaikan pentingnya sinergi antara Bawaslu dan berbagai pihak terkait untuk memastikan jalannya Pemilihan Kepala Daerah yang jujur, adil, dan transparan.
“Kolaborasi dengan Panwascam, PPL, serta aparat keamanan sangat dibutuhkan guna menjaga integritas pemilu,” jelas Yudi.
Di kesempatan yang berbeda, Revani Sasmitaning Wulan, Komisioner Bawaslu Kota Kediri, menekankan perlunya pengawasan ketat terhadap berbagai bentuk dugaan pelanggaran pemilu.
“Pelanggaran pemilu terbagi dalam empat kategori utama, yaitu pelanggaran administrasi, etika, pidana, dan undang-undang lainnya. Kami harap pengawasan yang baik dapat meminimalisir terjadinya pelanggaran-pelanggaran tersebut,” tambah Revani.
Sementara itu, Endah Prasetyowati, Koordinator Divisi Humas Bawaslu Jawa Timur, juga turut menegaskan bahwa partisipasi aktif dari masyarakat menjadi kunci utama dalam menciptakan pemilu yang berkualitas.
“Masyarakat memiliki peran penting dalam pengawasan pemilu. Kesadaran akan hal ini perlu terus ditingkatkan melalui kegiatan-kegiatan sosialisasi seperti Jalan Sehat ini,” ujarnya.
Acara Jalan Sehat tidak hanya berfungsi sebagai sarana mempererat kebersamaan dan koordinasi antara pengawas pemilu, tetapi juga mensosialisasikan pentingnya peran serta masyarakat dalam pengawasan.
Di akhir acara, panitia juga membagikan berbagai doorprize menarik sebagai apresiasi kepada para peserta yang turut berpartisipasi.
Dengan terlaksananya acara ini, Bawaslu berharap pengawasan Pemilihan Serentak 2024 di Kota Kediri akan berjalan lebih efektif dan efisien, serta dapat menciptakan pemilu yang berintegritas dan berkualitas.(kd1/pty/kur)