Peristiwa

Sukseskan Program Sejuta Vaksin, Dinas Kesehatan Kota Kediri Gandeng Kankemenag

Kediri, Gelar Fakta – Sebagai upaya mendukung dan mensukseskan program pemerintah sejuta baksinasi. Dinas Kesehatan Kota Kediri melakukan kerjasama dengan Kantor Kementrian Agama (Kankemenag) wilayah Kota Kediri.

“Alhamdulillah, pada hari ini tanggal 19 april 2022 bertepatan dengan Nuzulul Qur’an 17 ramadan 1443 H, Kemenag Kota Kediri dan Dinkes Kota Kediri mengadakan program Sejuta Vaksin,”Kepala Dinas Kesehatan Kota Kediri, dr. Kepala Dinas Kesehatan Kota Kediri, Fauzan Adima, Selasa (19/4/2022).

Lanjut dr. Fauzan, menurutnya, program vaksinasi yang diprioritaskan bagi guru madrasah dan masyarakat bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin. Program ini menitik beratkan capaian vaksinasi booster di Kota Kediri.

Dirinya berharap, dengan program sejuta vaksin tersebut, tingkat capaian vaksinasi booster di kota kediri semakin baik dan masyarakat tidak ragu lagi untuk vaksin booster di bulan Ramadan.

Imbauan dan ajakan tersebut, kata dr. Fauzan, berdilandaskan dari Fatwa majelis ulama Indonesia (MUI) sekaligus dicontohkan secara langsung oleh Kemenag, bahwa dengan vaksin di bulan Ramadan tidak membatalkan puasa.

“Vaksin tidak membatalkan puasa. Sebagaimana Fatwa MUI sekaligus dicontohkan oleh Kementerian Agama,” urainya.

Terakhir, dia juga menyampaikan terima kasih kepada semua elemen masyarakat atas kerja sama penanganan Covid 19 di Kota Kediri.

” Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan Kemenag Kota Kediri atas kerjasama yang sudah terjalin baik selama ini, terutama menyangkut penanganan covid-19,” tutupnya. (Yan).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button