Ribuan Santri Ponpes Wali Barokah Kediri Salat Id dan Dukung Persatuan Pasca Pilkada

Kediri, GelarFakta – Ribuan santri, guru, pengurus Pondok Pesantren (Ponpes) Wali Barokah, serta warga sekitar memadati halaman ponpes untuk mengikuti Salat Idulfitri 1446 Hijriah, Senin (31/3/2025). Ibadah digelar di halaman Ponpes Wali Barokah Kota Kediri, dengan KH Sabela Rosyada bertindak sebagai imam dan sambutan Idulfitri disampaikan Ketua Ponpes KH Sunarto.
Dalam sambutannya, KH Sunarto menyampaikan rasa syukur atas berlangsungnya Idulfitri yang penuh kedamaian, terutama pasca pelantikan serentak kepala daerah hasil Pilkada 2024 oleh Presiden RI Prabowo Subianto.
“Kita semua menyadari bahwa dalam Pemilukada lalu, masyarakat mungkin berbeda pilihan. Namun, perbedaan itu tidak boleh menjadi alasan untuk memutus tali silaturahmi atau mengganggu kerukunan,” ujarnya.
KH Sunarto mengajak masyarakat untuk mendukung penuh visi dan program kerja kepala daerah, khususnya di Kota Kediri. Ia menekankan pentingnya memahami dan turut mewujudkan visi *MAPAN* (Maju, Agamis, Produktif, Aman, dan Ngangeni) yang menjadi arah pembangunan Kota Kediri lima tahun ke depan.
Lebih lanjut, ia menyampaikan bahwa Idulfitri adalah momen kembali ke fitrah setelah perjuangan di bulan Ramadan. “Melalui puasa, tarawih, tadarus, Lailatul Qadr, dan zakat fitrah, kita belajar kedisiplinan, kesabaran, dan nilai-nilai luhur lainnya,” tuturnya.
KH Sunarto juga menekankan pentingnya menjunjung tinggi semangat kebangsaan dan menjaga persatuan dalam bingkai Pancasila dan UUD 1945. Ia mengajak umat Islam, khususnya warga LDII, untuk terus mengembangkan sikap toleransi dan saling menghormati di tengah keberagaman bangsa Indonesia.
“Sudah sepatutnya kita bersyukur dan bangga menjadi bagian dari bangsa ini, serta terus berkontribusi untuk persatuan dan kemajuan Indonesia,” pungkasnya.(*/pty/kur)