Politik dan Pemerintahan

PWI Kediri Raya Gelar Santunan dan Buka Bersama Anak Yatim, Awali Rangkaian HPN 2025

Kediri, GelarFakta – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kediri Raya menggelar kegiatan santunan dan buka bersama ratusan anak yatim-piatu di Sekretariat PWI Kediri Raya, Jalan Mayor Bismo, Kota Kediri, Jumat (14/3/2025).

Kegiatan ini menjadi bentuk kepedulian insan pers terhadap masyarakat, sekaligus pembuka rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 di Kediri.

“Ramadan adalah bulan yang penuh berkah. Ini merupakan wujud nyata dari semangat berbagi dan kepedulian sosial insan pers. Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan saudara-saudara kita,” ujar Ketua PWI Kediri Raya, Bambang Iswahyoedhi.

Santunan ini diberikan kepada anak-anak yatim-piatu dari berbagai Kota dan Kabupaten Kediri. Selain santunan, rangkaian peringatan HPN 2025 di Kediri Raya juga bakal mencakup berbagai kegiatan lainnya.

“Ada kegiatan sosial seperti hari ini, kemudian edukatif, olahraga seperti turnamen catur, peningkatan skill kompetensi, hingga puncaknya resepsi HPN. Dalam kegiatan puncak, kami akan memberikan apresiasi kepada tokoh-tokoh yang dinilai memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan dunia pers di Kediri Raya,” tambah Bambang.

Acara diawali dengan tausiah keagamaan oleh KH Qowimuddin Thoha, pengasuh Pondok Pesantren Al Ishlah Bandar Kidul Kota Kediri, yang juga menjabat sebagai Wakil Wali Kota Kediri. Dalam tausiahnya, Gus Qowim mengajak masyarakat untuk meningkatkan ibadah di bulan suci Ramadan.

Gus Qowim juga mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh PWI Kediri Raya. Menurutnya, insan pers di Kediri Raya tidak hanya berkontribusi dalam penyajian informasi publik, tetapi juga dalam kegiatan sosial.

“Semoga apa yang dilakukan hari ini memberikan berkah bagi kita semua,” ujar Gus Qowim, yang diamini oleh ratusan anak yatim dan tamu undangan.

Setelah tausiah, acara dilanjutkan dengan doa bersama, buka puasa, dan pemberian santunan kepada anak-anak yatim. Suasana keakraban dan kehangatan tampak jelas, terutama saat para undangan menikmati sajian soto bersama-sama.

Sementara itu, Ketua Panitia HPN PWI Kediri Raya, Kurniawan, bersyukur atas kelancaran acara ini. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah mendukung kegiatan tersebut.

“Kami ucapkan terima kasih banyak kepada Pemkot Kediri, Polres Kediri Kota, Polres Kediri, Gudang Garam, UN PGRI Kediri, serta masyarakat yang telah mendukung kegiatan ini. Semoga tahun depan kita bisa berpartisipasi lebih baik lagi,” ujar Kurniawan.

Dengan adanya kegiatan ini, PWI Kediri Raya berharap dapat terus menebarkan semangat kepedulian dan berbagi kebahagiaan, terutama di bulan Ramadan yang penuh berkah.(*/pty/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button