Politik dan Pemerintahan

Pemkab Kediri Gandeng DPMD Jatim dalam Program Belanova untuk Peningkatan Inovasi Desa

Kediri, GelarFakta – Pemerintah Kabupaten Kediri terus memperkuat sinergi dengan berbagai pihak guna mendorong inovasi desa, salah satunya melalui kolaborasi dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Provinsi Jawa Timur.

Pada Rabu (16/10), DPMD Jatim bersama Kodim 0809/Kediri menggelar sosialisasi program Belajar Inovasi Di Desa (Belanova) di Balai Desa Pagung, Kecamatan Semen.

Program Belanova ini menjadi bagian dari kegiatan non-fisik yang diusung oleh TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-122 Kodim 0809/Kediri, dengan fokus pada pemanfaatan teknologi tepat guna yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.

Dalam acara yang dihadiri oleh sejumlah pejabat penting tersebut, Lettu Inf Iskak, Pakor Umum TMMD Kodim 0809/Kediri, Imawan Waskito (Direktur PDAM Kabupaten Kediri), serta Yela Dys (Ketua Tim Substansi Sumber Daya Alam dan Teknologi Tepat Guna DPMD Jatim), membahas pentingnya inovasi yang mampu memberdayakan sumber daya lokal.

Yela Dys dalam sambutannya menjelaskan bahwa teknologi di desa tidak harus berupa alat-alat canggih, tetapi bisa berupa pemanfaatan sumber daya lokal untuk meningkatkan pendapatan masyarakat.

“Salah satu contoh yang bisa diterapkan adalah pembuatan pupuk organik, di mana bahan bakunya ada di sekitar desa. Dengan potensi yang ada, pemanfaatan teknologi tepat guna dapat memberikan dampak yang signifikan bagi masyarakat desa,” terangnya.

Ia juga menyampaikan bahwa program Belanova bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan inovasi masyarakat desa agar dapat menciptakan peluang ekonomi yang lebih baik.

Desa Pagung diharapkan menjadi contoh keberhasilan dari implementasi teknologi berbasis sumber daya lokal yang dapat diadopsi desa-desa lain.

Selain fokus pada sasaran fisik, seperti pembangunan infrastruktur dan fasilitas publik, TMMD 122 juga memberikan perhatian khusus pada pemberdayaan masyarakat melalui program-program non-fisik seperti Belanova.

Kolaborasi ini menunjukkan sinergi kuat antara Pemkab Kediri, TNI, serta DPMD Jatim dalam mewujudkan kemajuan di wilayah pedesaan.

Program Belanova diharapkan bisa menjadi langkah konkret dalam mendorong inovasi dan peningkatan ekonomi masyarakat pedesaan di Kabupaten Kediri.(*/pty/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button