Gerindra Kediri Berikan Rekomendasi untuk Pilkada 2024: Mas Dhito dan Nafif Dapat Dukungan Penuh
Kediri, GelarFakta – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Kabupaten Kediri secara simbolis memberikan rekomendasi kepada petahana Hanindhito Himawan Pramana, yang akrab disapa Mas Dhito, serta kader asli Gerindra, Roaitu Nafif Laha, untuk maju dalam Pilkada Kediri 2024.
Rekomendasi ini diumumkan dalam Rapat Pimpinan Cabang (Rapimcab) DPC Partai Gerindra Kabupaten Kediri yang digelar di Insumo Convention, pada Minggu (21/7).
Sekretaris DPD Gerindra Jawa Timur, Kharisma Febriansyah, dalam sambutannya menyatakan kekagumannya terhadap kepemimpinan Mas Dhito.
“Beliau tidak hanya pantas menjadi bupati, tapi juga layak menjadi wakil gubernur,” ujarnya, yang langsung disambut tepuk tangan meriah dari ratusan kader Gerindra yang hadir.
Kharisma menegaskan bahwa Mas Dhito adalah pemimpin visioner dan menekankan bahwa Gerindra akan memberikan dukungan penuh secara politis.
“Oleh karena itu, saya memastikan Gerindra akan memberikan dukungan penuh secara politis,” tambahnya.
Lebih lanjut, Kharisma menjelaskan alasan pemilihan Nafif untuk mendampingi Mas Dhito.
“Mas Dhito ingin didampingi oleh kader Gerindra dalam membangun Kabupaten Kediri menjadi lebih baik, dan Nafif adalah pilihan yang tepat,” jelasnya.
Dalam sambutannya, Mas Dhito mengucapkan terima kasih atas dukungan dari berbagai partai politik, termasuk Gerindra.
Ia juga memuji ketangguhan kader Gerindra, yang tercermin dari Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto, yang tetap semangat meskipun telah mengalami beberapa kali kegagalan.
“Ini adalah bukti bahwa kader partai berlambang garuda ini telah teruji,” ujarnya singkat.(kd1/kur)