OlahragaPolitik dan Pemerintahan

SIWO PWI Kediri Raya Perkenalkan Pengurus Baru ke KONI Kota Kediri, Bakal Gabung jadi Anggota Fungsional

Kediri, GelarFakta – Perwakilan pengurus Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kediri Raya mengadakan pertemuan dengan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Kediri, Jumat (12/7) siang.

Pertemuan ini bertujuan memperkenalkan pengurus baru sekaligus menandai bakal bergabungnya SIWO PWI Kediri Raya menjadi bagian dari KONI Kota Kediri.

Ketua SIWO PWI Kediri Raya, Kurniawan menjelaskan bahwa secara struktural di tingkat pusat dan daerah, SIWO PWI sudah masuk sebagai Induk Organisasi Olahraga Fungsional KONI.

Oleh karena itu, dengan adanya SIWO PWI di Kota Kediri, otomatis juga akan bergabung menjadi anggota KONI Kota Kediri.

“Agenda hari ini adalah perkenalan pengurus setelah pelantikan beberapa waktu lalu, serta memohon izin untuk bergabung dengan KONI Kota Kediri,” ujar Kurniawan didampingi Sekretaris PWI Kediri Raya, Misono, dan Sekretaris SIWO PWI Kediri Raya, Arya Panama.

Kurniawan berharap bergabungnya SIWO PWI Kediri Raya dengan KONI Kota Kediri nanti, dapat ikut serta memajukan olahraga di Kota Kediri.

“Kami berharap setelah bergabung sebagai anggota KONI Kota Kediri, wartawan dapat berperan aktif mengembangkan olahraga di Kota Kediri,” tambahnya.

Sementara itu di tempat yang sama Ketua KONI Kota Kediri, Agus Eko mengungkapkan kebahagiaannya atas bergabungnya SIWO PWI Kediri Raya.

Ia berharap kerjasama yang kuat akan terjalin antara KONI Kota Kediri dan SIWO PWI Kediri Raya.

“Kami senang SIWO PWI Kediri akan bergabung dengan KONI. Ini bukan beban bagi kami karena bertambahnya anggota, tetapi justru menjadi penguat untuk memajukan olahraga di Kota Kediri,” ujarnya.

Pertemuan yang berlangsung sekitar satu jam tersebut membahas berbagai hal, termasuk agenda SIWO PWI terdekat yakni Pekan Olahraga Wartawan Nasional (PORWANAS) XIV di Kalimantan Selatan.

Selain itu, ada usulan agar atlet-atlet binaan KONI Kediri bisa menjadi wartawan.

“Sering kali atlet berprestasi di Porprov tidak bisa melanjutkan karir olahraganya di PON karena pembatasan usia. Namun, dengan adanya SIWO ini, mereka bisa menjadi wartawan tanpa meninggalkan karir mereka sebagai atlet. Ya wartawan, ya atlet,” usul Agus Eko, yang disambut baik oleh pengurus SIWO PWI Kediri Raya.(pty/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button