Pemkab Kediri Dorong Pengembangan Peternakan Melalui Sosialisasi TMMD 122
Kediri, GelarFakta – Pemerintah Kabupaten Kediri melalui program TMMD ke-122 Tahun Anggaran 2024 kembali mengadakan kegiatan non-fisik berupa sosialisasi peternakan di Desa Pagung, Kecamatan Semen.
Kegiatan ini berlangsung pada Senin (14/10), bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKKP) Kabupaten Kediri.
Dalam sosialisasi yang digelar di Aula Desa Pagung, bapak Nur Solikin, seorang dosen dan praktisi dari Universitas Nusantara PGRI (UNP), bertindak sebagai pemateri.
Ia menyampaikan pentingnya kreativitas dan inovasi warga dalam mengelola sektor peternakan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat.
“Sosialisasi ini tidak hanya membantu warga dalam praktik peternakan di lapangan, tetapi juga mendorong peningkatan penghasilan mereka,” ujar Nur Solikin.
Ia menambahkan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat yang bergerak di bidang peternakan, dengan harapan mereka semakin cakap dalam mengakses informasi pasar, teknologi, permodalan, serta sumber daya lainnya.
Hal ini dinilai penting untuk meningkatkan produktivitas, efisiensi usaha, dan pendapatan warga.
“Melalui sosialisasi ini, kami ingin menciptakan masyarakat yang lebih sejahtera dengan usaha peternakan yang lebih menguntungkan dan berkelanjutan,” tambahnya.
Program TMMD ke-122 ini merupakan bagian dari upaya Pemkab Kediri dalam mengembangkan perekonomian masyarakat, terutama melalui sektor peternakan.
Kegiatan ini sejalan dengan visi pemerintah daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan potensi lokal.
Heru Wahono Santoso, Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kediri, dalam kesempatan terpisah menyatakan bahwa program-program TMMD ini sangat penting dalam upaya mendorong pembangunan pedesaan, termasuk peningkatan kapasitas warga dalam bidang peternakan.
“Kami berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Kediri,” ujar Heru.
Sosialisasi peternakan ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan non-fisik yang digelar selama pelaksanaan TMMD 122 di Kabupaten Kediri, dengan tujuan meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan ekonomi masyarakat di daerah pedesaan.(adv/kominfokabkdr/*/pty/kur)