Bupati Kediri Akan Evaluasi Layanan Kesehatan di Puskesmas
Kediri, GelarFakta – Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, berencana melakukan evaluasi terhadap layanan kesehatan di tingkat puskesmas.
Langkah ini bertujuan untuk memastikan kinerja tenaga kesehatan dan mutu pelayanan yang diberikan kepada masyarakat berjalan dengan baik dan optimal.
“Pemerintah memiliki kewajiban untuk melayani kebutuhan dasar masyarakat. Jika ada tenaga kesehatan yang tidak melayani dengan ramah, maka kami akan melakukan evaluasi,” tegas Mas Dhito, Sabtu (14/9).
Sebagai kepala daerah, Mas Dhito merasa berkewajiban mencari solusi atas berbagai persoalan yang muncul di masyarakat.
Pernyataan ini disampaikannya merespons hasil diskusi dengan para ketua RT dan RW yang banyak menyampaikan berbagai keluhan, termasuk terkait infrastruktur dan layanan kesehatan.
Dalam bidang infrastruktur, Mas Dhito memastikan bahwa jalan-jalan yang menjadi tanggung jawab pemerintah kabupaten akan segera diperbaiki.
Selain itu, ia juga meminta RT dan RW, sebagai garda terdepan di masyarakat, untuk aktif melaporkan persoalan-persoalan yang terjadi di lingkungan mereka, terutama yang berkaitan dengan pelayanan publik.
Terkait layanan kesehatan, Mas Dhito menegaskan bahwa jika ada pelayanan di puskesmas yang kurang maksimal, pihaknya akan segera melakukan evaluasi.
Hal ini juga dipicu oleh keluhan yang disampaikan Hadi Wiyono, seorang ketua RT di Desa Ringinsari, Kecamatan Kandat.
Hadi mengungkapkan kesulitan yang dialami warganya dalam mendapatkan surat rujukan dari puskesmas.
Dalam salah satu kasus, warganya yang sakit tidak bisa ikut ke puskesmas, sehingga surat rujukan tidak dapat dikeluarkan.
“Kata pihak puskesmas, kalau pasien tidak dirawat di sana, surat rujukan tidak bisa diberikan,” ungkap Hadi.
Mas Dhito pun menyayangkan sikap puskesmas yang tidak proaktif mendatangi rumah warga yang sakit untuk memberikan pelayanan.
Ia memastikan masalah ini akan segera dievaluasi.
“Kami akan segera melakukan evaluasi,” tandasnya.
Evaluasi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Kabupaten Kediri dan memastikan bahwa seluruh masyarakat mendapatkan pelayanan yang layak.(adv/kominfokabkdr/*/pty/kur)