Politik dan Pemerintahan

Pasangan Vinanda-Gus Qowim Resmi Daftar ke KPU Kota Kediri, Diiringi Ribuan Pendukung

Kediri, GelarFakta – Setelah menghadiri deklarasi di Alun-alun Kota Kediri, pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswati dan KH. Qowimuddin Thoha (Gus Qowim), langsung menuju Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri untuk mendaftarkan diri dalam Pilkada 2024.

Pasangan ini diarak oleh ribuan pendukung yang mengiringi perjalanan mereka dari Alun-alun hingga Kantor KPU.

Mereka berangkat dengan menaiki jeep berwarna kuning, simbol semangat dan optimisme untuk membawa perubahan di Kota Kediri.

Sebelum tiba di KPU, iring-iringan sempat berhenti di Taman Sekartaji untuk bertemu dengan simpatisan lainnya.

Dari sana, Vinanda dan Gus Qowim berjalan kaki menuju Kantor KPU, diiringi oleh berbagai pertunjukan kesenian tradisional seperti jaranan, barongan, hingga barongsai, yang menambah semarak suasana.

Setibanya di KPU, pasangan Vinanda-Gus Qowim diterima oleh komisioner KPU Kota Kediri dan segera menyerahkan berkas pendaftaran untuk diverifikasi.

Dalam konferensi persnya, Vinanda mengungkapkan rasa syukurnya dan berharap seluruh proses pendaftaran berjalan lancar.

Ia juga berterima kasih kepada semua partai politik pengusung, pendukung, dan relawan yang telah berkontribusi dalam pendaftaran ini.

“Saya juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh partai politik pengusung dan pendukung serta semua relawan yang terlibat langsung dan berkontribusi dalam pendaftaran ke KPU Kota Kediri,ā€ ujar Vinanda.

Vinanda juga berharap Pilkada 2024 dapat berlangsung dengan aman, damai, dan menghasilkan kemenangan bagi mereka.

Ia menekankan pentingnya kerjasama yang baik antara semua pihak untuk mewujudkan Pilkada yang damai dan aman.

Sebelumnya, Vinanda dan Gus Qowim menghadiri deklarasi di Alun-alun Kota Kediri, tempat yang dipilih karena menjadi pusat kegiatan masyarakat.

Pada deklarasi tersebut, pasangan ini menyampaikan visi dan misi mereka untuk Kota Kediri yang “Maju, Agamis, Produktif, Aman, dan Ngangeni”, atau Kediri Mapan.

Pasangan Vinanda-Gus Qowim didukung oleh koalisi besar yang terdiri dari tujuh partai politik parlemen, yaitu Partai Golkar, Demokrat, Gerindra, PDI Perjuangan, PKB, PKS, dan Hanura, serta enam partai non-parlemen seperti PSI, PPP, Partai Gelora, PKN, Partai Garuda, dan PBB.

KPU Kota Kediri membuka pendaftaran calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri dari jalur partai politik mulai Selasa, 27 Agustus 2024 hingga Kamis, 29 Agustus 2024 pukul 23.59 WIB.

Pasangan Vinanda-Gus Qowim menjadi yang pertama mendaftar, menandakan kesiapan mereka dalam kontestasi Pilkada yang akan digelar pada November 2024.

Vinanda Prameswati diketahui adalah seorang tokoh muda yang menjabat sebagai Ketua Harian Relawan Suket Teki Nusantara (RSTN) Kediri, sebuah organisasi sosial kemasyarakatan yang berfokus pada bantuan untuk masyarakat kurang mampu.

Dia memiliki latar belakang pendidikan hukum dari Universitas Brawijaya dan melanjutkan studi magister kenotariatan di Universitas Airlangga, Surabaya, dengan predikat cum laude.

Sementara itu, Gus Qowim dibesarkan dalam lingkungan pesantren, sebagai putra dari pendiri Pondok Pesantren Al-Ishlah Bandar Kidul, Mojoroto, Kota Kediri, Almaghfurlah KH. Thoha Muid.

Gus Qowim memiliki pengalaman yang luas di bidang pendidikan dan keagamaan, serta aktif dalam berbagai organisasi besar di Kota Kediri.

Kolaborasi antara Vinanda yang intelektual dan cekatan, serta Gus Qowim yang ulama berpengalaman, diharapkan dapat menjawab berbagai tantangan yang akan dihadapi Kota Kediri di masa mendatang, terutama dalam menghadapi era globalisasi dan menjaga kerukunan di tengah masyarakat yang beragam.(*/pty/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button