Peristiwa

Kunjungi Sejumlah Ponpes di Jombang, Jenderal Dudung Ziarah Makam Sekaligus Serahkan Bantuan Kendaraan

Jombang, GelarFakta – Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman melakukan kunjungan ke sejumlah pondok pesantren (Ponpes) di Kabupaten Jombang.

Turut mendampingi Jenderal Dudung sejumlah pejabat di jajaran Kodam V Brawijaya, Rabu (18/10/2023) sore.

Pengamatan wartawan, Jenderal TNI Dudung Abdurrahman beserta rombongan di Ponpes Tambakberas, melaksanakan silaturahmi dilanjutkan dengan menyerahkan bantuan 1 unit mobil Hiace dan 2 unit motor Honda Beat kepada pengurus ponpes.

KSAD dan rombongan selanjutnya melaksanakan doa bersama di Makam KH Wahab Hasbullah dan ziarah bersama.

Kemudian, rombongan KSAD menuju ke Ponpes Tebuireng.

Setibanya di Tebuireng, Jenderal Dudung disambut dengan hadrah dan transit di Dalem Kasepuhan.

Kegiatan kemudian berlanjut dengan ziarah dan doa bersama di Makam KH Abdul Rahman Wahid (Gus Dur), Presiden ke 4 RI.

Usai transit di Dalem Kasepuhan, KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurrahman beserta rombongan menuju halaman Ponpes Tebuireng untuk penyerahan bantuan 1 unit mobil Hiace dan 2 unit motor Honda Beat kepada pengurus ponpes.

Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Heri Rustandi mengatakan, kedatangan KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurrahman dan ibu beserta rombongan adalah dalam rangka penyerahan bantuan.

“Kepada Ponpes Bahrul Ulum Tambak Beras 1 unit mobil Hiace dan 2 unit sepeda motor Honda Beat dan di Ponpes Tebuireng 1 unit mobil Hiace dan 2 unit sepeda motor Honda Beat,” singkat Danrem.

Selanjutnya, KSAD beserta rombongan meninggalkan wilayah Kabupaten Jombang menuju Hotel Grand Mercure Malang.(jb1/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button