Olahraga

Pelatih Persik Kediri Optimis Bisa Meraih Poin Lawan Arema Fc

Gelar Fakta – Jelang pertandingan liga 1 Indonesia musim 2021-2022. Derby Jatim akan kembali tersaji pada pekan ke-28 mempertemukan Arema FC dan Persik Kediri

Pertandingan yang dijadwalkan berlangsung di stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Bali pada hari Minggu (27/2) pukul 20.45 WIB. menarik untuk disimak oleh penonton dan suporter kedua tim asal Provinsi Jawa Timur tersebut.

Sebab, baik Arema Fc dan Persik Kediri memiliki nasib yang tidak sama dalam laga sebelumnya, dimana tim berjuluk Singo Edan menderita kekalahan dengan skor tipis melawan Persebaya Surabaya dengan skor 1-0. Sedangkan skuad Macan Putih memperoleh kemenangan secara meyakinkan dipertandingan sebelumnya melawan Persiraja Banda Aceh dengan skor 2-0.

Dalam konferensi pers pelatih Persik Kediri Javier Roca, menyampaikan saat ini timnya sedang dalam performa terbaik dan siap melawan Arema FC besok. Pertandingan itu akan sangat penting bagi Persik Kediri untuk tetap bersaing di papan tengah sekaligus menjauhi zona degradasi dalam papan klasemen sementara liga 1 Indonesia.

“Kita hari ini dalam kondisi yang terbaik. Kita akan mencoba untuk meraih tiga poin, karena memang tujuan kita dalam setiap pertandingan seperti itu,”tuturnya, Sabtu (26/2/2022).

Meskipun begitu, dirinya meminta kepada segenap pemain yang diturunkan agar tetap fokus dan mewaspadai kekuatan lawan. Imbuhnya.

Pelatih yang akrab disapa Coach Roca mengatakan, bahwa lawannya kali ini merupakan salah satu tim besar asal Jawa Timur dalam gelaran liga. Namun tidak menutup kemungkinan bila skuadnya bisa meraih poin.

” Kta sangat respek dengan tim besar seperti Arema. Tapi kita dalam situasi butuh poin, jadi semoga pertandingan berjalan dengan lancar dan meraih poin penuh,” harapnya.

Terakhir, pelatih asal negara Chili menambahkan, dirinya mencoba mengingat kembali ketika semasa aktif menjadi pemain. Tim yang dirinya hadapi kala itu adalah Arema Malang dengan dukungan fansnya yang cukup bisa mempengaruhi mental pemain lawan.

” Dulu waktu saya masih menjadi pemain bola tim yang dihadapi kala itu bukan Arema FC tapi Arema Malang kalau tidak salah, yang paling penting waktu saya masih bermain itu sangat terpengaruh dengan Aremania (suporter Arema.red). Dan itu terasa di Stadion Arema kala itu,”ungkpanya. (Yan).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button