Politik dan Pemerintahan

Wali Kota Kediri: Tes Psikologi ASN untuk Tingkatkan Pelayanan Publik

Kediri, GelarFakta – Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswati, memberikan arahan dalam pelaksanaan Tes Kesehatan Jiwa (MMPI) dan Tes Psikologi yang berlangsung di Ruang Soekarno Hatta BKPSDM Kota Kediri, Senin (14/4/2025).

Tes tersebut diselenggarakan Pemerintah Kota Kediri bekerja sama dengan Polda Jawa Timur dan dijadwalkan berlangsung selama dua hari. Sasaran peserta meliputi pejabat struktural, fungsional ahli madya, dan kepala BUMD di lingkungan Pemkot Kediri.

Dalam arahannya, Vinanda menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap kondisi psikologis para ASN. Ia menyebut, beban kerja ASN yang semakin kompleks menuntut kestabilan mental agar pelayanan publik tetap maksimal.

“Stabilitas psikologis sangat penting karena menjadi landasan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Wali Kota yang akrab disapa Mbak Vinanda.

Lebih lanjut, ia berharap hasil tes ini dapat digunakan sebagai bahan evaluasi dan pengembangan diri para ASN. Tes MMPI dan psikologi ini, menurutnya, juga berfungsi untuk memetakan potensi, kepribadian, kecerdasan emosional, serta ketahanan mental para ASN.

“Kegiatan ini sangat positif untuk menggali potensi diri dan sebagai alat evaluasi. ASN dituntut bekerja cepat, tepat, dan berintegritas, maka penting untuk memahami kondisi kejiwaan masing-masing,” imbuhnya.

Mbak Vinanda juga mengajak seluruh ASN menjadikan kegiatan ini sebagai refleksi diri dan momentum peningkatan kualitas kinerja.

“Saya berpesan kepada seluruh ASN agar mengerjakan tes ini dengan jujur, disiplin, dan sungguh-sungguh. Hasilnya nanti akan sangat bermanfaat bagi pengembangan diri dan organisasi,” tutupnya.(*/pty/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button