Peristiwa

Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Dua Penumpang Avanza Tewas Setelah Tabrak Truk

Jombang, GelarFakta – Kecelakaan tragis terjadi di Tol Jombang KM 677.150 Jalur B, Desa Karang Dagangan, Kecamatan Bandar Kedungmulyo, Kabupaten Jombang, pada Kamis (31/1/2025) pukul 04.25 WIB.

Insiden ini melibatkan mobil Toyota Avanza dengan nomor polisi L 1932 DP yang menabrak bagian belakang sebuah truk yang identitasnya masih belum diketahui.

Akibat kecelakaan ini, dua penumpang Avanza tewas di lokasi kejadian, sementara sopir mobil selamat tanpa luka serius.

Dari informasi yang beredar, mobil tersebut membawa rombongan dari UPT Rehabilitasi Sosial Bina Daksa Pasuruan.

Dua penumpang yang meninggal dunia adalah NYS, 30, warga Cengkareng, Jakarta Barat, dan SSH, 55, warga Sidoarjo.

Keduanya duduk di kursi penumpang saat kecelakaan terjadi. Sementara itu, pengemudi Avanza, Sudirman, 49, warga Bangil, Pasuruan, selamat tanpa mengalami luka berarti.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang, Ipda Siswanto, menjelaskan bahwa kecelakaan ini terjadi akibat benturan keras antara mobil Avanza dengan bagian belakang truk.

“Dua korban penumpang meninggal dunia di tempat. Untuk sopir selamat tanpa luka berarti,” ungkap Ipda Siswanto.

Akibat tabrakan tersebut, kondisi Avanza ringsek parah, terutama di bagian depan.

NYS yang duduk di kursi penumpang depan dan SSH yang berada di kursi belakang tewas di lokasi kejadian akibat benturan keras.

“Indikasi awal, mobil Avanza menabrak truk dari belakang. Saat ini, kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengidentifikasi truk yang terlibat,” tambahnya.

Saat ini, petugas masih melakukan proses evakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan di lokasi kejadian. Sementara itu, jenazah korban telah dievakuasi ke RSUD Jombang untuk keperluan lebih lanjut.(jb1/pty/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button