EkonomiPolitik dan Pemerintahan

Tasyakuran Jelang Peresmian Jembatan Jongbiru: Pemkab Kediri dan Warga Bersyukur atas Pembangunan Infrastruktur Vital

Kediri, GelarFakta – Menjelang peresmian Jembatan Jongbiru, Pemerintah Kabupaten Kediri bersama Pemerintah Desa Jongbiru mengadakan tasyakuran di depan jembatan tersebut pada Kamis (25/7) pukul 19.00 WIB.

Acara ini diadakan sebagai bentuk rasa syukur atas selesainya pembangunan jembatan yang merupakan akses transportasi vital bagi warga Kediri.

Peresmian Jembatan Jongbiru sendiri direncanakan akan dilakukan oleh Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, pada Jumat (26/7).

Pj Kepala Desa Jongbiru, Mugiono, dalam keterangannya menyatakan bahwa pada acara tasyakuran ini, akan ada pembagian 100 paket sembako kepada warga miskin dari Desa Jongbiru.

“Ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian dari Mas Bup Hanindhito kepada warga kami,” jelas Mugiono.

Selain itu, acara utama tasyakuran ini adalah kegiatan Tahlil Qubro dan tumpengan sebagai wujud syukur kepada Allah atas selesainya pembangunan Jembatan Jongbiru.

Jembatan ini sangat penting karena menjadi akses transportasi vital yang menghubungkan wilayah Kabupaten dan Kota Kediri.

Mugiono juga mengungkapkan rencana untuk mengembangkan destinasi wisata di sekitar jembatan, dengan harapan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

“Kami berharap dengan adanya destinasi wisata, UMKM di daerah kami bisa lebih berkembang dan membawa kesejahteraan bagi warga Desa Jongbiru dan sekitarnya,” tambahnya.

Hadir dalam acara tasyakuran tersebut Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana, bersama jajaran pemerintah daerah.

Dalam sambutannya, Bupati Hanindhito berharap selesainya pembangunan Jembatan Jongbiru dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat, terutama sebagai sarana transportasi yang menghubungkan wilayah Kabupaten dan Kota Kediri, serta sebagai akses menuju Bandara Doho Kediri.

Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Forkopimcam Kecamatan Gampengrejo, Asisten I, Kepala Dinas PUPR, Kepala Dinas Sosial, Kepala Satpol PP, Kepala Dinas Perhubungan, serta perwakilan dari BBJN dan pelaksana pembangunan jembatan dari Kementerian PUPR.(kd1/kur)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button