Peristiwa

Sebuah Rumah Terbakar, Seorang Lansia Nyaris Jadi Korban


Kediri, Gelar Fakta – Warga Dusun Kolak Desa Wonorejo Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri kemarin malam ( 19/6) dihebohkan dengan kemunculan si jago merah di rumah seorang lansia berusia 70 tahun bernama Supinah.

Ketika peristiwa kebakaran terjadi Supinah dalam kondisi tertidur. Beruntung nasibnya bisa terselamatkan ketika tetangganya bernama Yafis usia 16 tahun mengetahui adanya kobaran api dan kepulan asap besar berasal dari belakang rumah korban.

“Mengetahui rumah korban terjadi kebakaran saksi berteriak meminta bantuan warga sekitar,” ucap AKP Iwan Setyo Budhi , Senin (20/6/2022).

Menurutnya, ketika pada saat kobaran api menjalar. Warga yang panik, langsung mendatangi rumah korban. Pasalnya, Supinah pemilik rumah pada saat itu sedang tidur.

“Korban langsung dibangunkan dan berhasil diselamatkan,” papar AKP Iwan.

Lanjut AKP Iwan, menyampaikan, petugas mendapat laporan adanya kebakaran rumah langsung meminta bantuan mobil pemadam kebakaran.

Sebanyak tiga unit mobil kendaraan Damkar datang ke lokasi kejadian untuk memadamkan kobaran api.”Tidak lama kemudian api berhasil dipadamkan,” urainya.

AKP Iwan mengungkapkan, diduga penyebab kebakaran itu berasal dari bara api pada kayu bekas untuk memasak ditungku.

“Sebelumnya korban menyalakan api di tungku. Diduga api berasal dari bara api kayu bekas. Sedangkan ada tumpukan kayu bekas yang tidak jauh dari bara tungku,”urainya.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun kerugian materil mencapai Rp 50 juta,”pungkasnya. (Yan).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button